Senja di tepi jalan Matiti, Sumatera Utara. (Foto: Yulia Rosa Purba) |
Senja Itu
Karya: Yulia Rosa Purba
Angin menyapu
jalan
Hasilkan
senandung dedaunan
Getar
keheningan senja
Dibawah naungan
tuhan
Langkah kecilnya
bergetar
Menyisakan sendu
dijalan
Bulis air
menyeruk di pelipis
Mengalir dengan
secerca harapan
Logam-logam
terlepas dari genggaman
Ciptakan
gemerincing dijalanan
Kakinya tertekuk,
terduduk
Tubuhnya
terhempas ketanag
Pandangan bola
matanya kabur
Ujung bibir
terangkat
Yang mampu
mengucapkan kata “maaf”
Entahlah...maafku
masih diterima atau tidak
Aku ingin kembali
Berdiri kokoh bak
prajurit pengabdi
Bersama denganmu
Melangkah setapak
demi setapak
Bercerita tentang
indahnya ciptaan tuha
Kita bersama
seperti dahulu
Komentar
Posting Komentar